Tema : Komitmen Menulis di Blog
Narasumber : Bpk. Drs. Dedi Dwitagama, M.Si
Moderator : Ibu Raliyanti
Praise the Lord... Puji nama Tuhan....
Tak terasa kegiatan pelatihan belajar menulis PGRI gelombang 26 malam ini sudah memasuki pertemuan ke-8. Itu artinya sudah 7 kali saya belajar menulis dengan narasumber dan moderator hebat dari berbagai kota di Indonesia, dan malam ini merupakan malam ke-8 saya akan berlajar menulis kembali dengan orang hebat lainnya dari dunia pegiat literasi nusantara.
Pepatah tak kenal maka tak sayang, bisa menjadi istilah untuk memperkenalkan seseorang baru yang belum kita kenal sebelumnya. Begitu juga di kelas online malam ini seperti biasanya dibuka dengan perkenalan dari moderator Ibu Raliyanti dan narasumber hebat Bpk. Drs. Dedi Dwitagama, M.Si yang merupakan guru nge-blognya Om Jay ("Mantap..! Om Jay aja hebat banget, apalagi gurunya", seketika muncul dalam pikiran dan benak saya). Benar saja dugaan saya, ternyata dalam CV yang dibagikan di grup Bpk. Drs. Dedi Dwitagama, M.Si merupakan seorang pendidik, narasumber dan motivator di bidang pendidikan dengan segudang prestasi dan pengalaman tentunya. Beliau sudah aktif dalam kegiatan menulis di blog sejak 2007, dan sudah ada 5.000 postingan didalam blog pribadinya sebagai bukti komitmen beliau menulis di blog (sungguh suatu prestasi yang mengagumkan...!).
Kelas online malam ini berbeda dengan malam biasanya, karena grup WA memang sengaja tidak dikunci agar peserta dapat langsung berinteraksi dengan narasumber, mencurahkan setiap pertanyaan yang ada di hati maupun pikiran setiap peserta pelatihan mengenai dunia nge-blog dan serba-serbi tentang nge-blog yang asyik dan menyenangkan.
Berikut intisari materi dari berbagai pertanyaan para peserta pelatihan belajar menulis gelombang 26 pertemuan ke-8 yang saya bisa pahami.
- Komitmen dapat diartikan sebagai keadaan dimana seseorang menjalin hubungan keterikatan pada suatu hal.
- Istilah komitmen itu suatu yang amat sangat relatif, bisa jadi sangat berat buat seseorang tapi bisa jadi sangat ringan buat orang lain dan bersifat individual.
- Apabila dunia blogger merupakan hal yang barubagi kita sebagai penulis pemula, maka dengan cara menikmati, mempelajari, melakukan, dan kita lakukan berulang-ulang, maka akan menjadi sebuah kegiatan yang menyenangkan (Happy).
- Nge-blog dengan hati merupakan kunci dalam menjalankan sebuah komitmen dalam kegiatan menulis di blog.
- Komentar dari pengunjung blog merupakan bonus dari kegiatan nge-blog yang asyik dan menyenangkan.
- Menjadikan tulisan di blog menarik dan banyak pengunjungnya adalah dengan cara mencari topik apa yang sedang trend dibicarakan dan menuliskannya di blog, jangan lupa gunakan judul yang simpel untuk menarik perhatian dari pembaca.
- Agar pembaca tidak bosan dan terhibur dengan tulisan kita, maka kita melakukan strategi walking blog keberbagai blog guna internalisasi dalam diri penulis untuk menemukan ide dalam membuat tulisan yang menarik dan berguna bagi pembacanya, dan jangan lupa untuk hindari copy paste dari tulisan orang lain.
- Alternatif lain yang dapat kita lakukan agar tulisan kita di blog menarik pembaca untuk berkunjung adalah dengan walking blog, meninggalkan jejak digital pada blog yang telah dikunjungi, perhatikan blog orang lain, gunakan template yang menarik boleh disertai foto dan video yang menarik.
- Kegiatan ATM (Ambil, Tiru, dan Modifikasi) bisa jadi solusi untuk menemukan ide dalam menulis di blog, tapi ingat jangan copy paste seutuhnya diperlukan adanya sentuhan lain (parafrase) dari penulis untuk mempercantik tulisan kita di blog.
- Intuisi dalam menulis di dapat dari latihan yang dilakukan secara berulang-ulang.
Komitmen itu bisa dibentuk lewat ketekunan dan menikmati mengelola blog, yg caranya berbeda pada setiap orang, hasilnya pun akan berbeda sesuai usaha yg dilakukan.
(Bpk. Drs. Dedi Dwitagama, M.Si)
Malam ini menjadi malam yang luar biasa, memberikan pencerahan dan semangat baru dalam belajar ngeblog dari hati. Terima kasih untuk Bpk. Drs. Dedi Dwitagama, M.Si dan Ibu Raliyanti yang telah membagikan ilmunya yang sangat bermanfaat bagi kami para penulis pemula yang ingin belajar menulis.
Tetap semangat,
Salam sukses dan salam literasi
Gusti Mberkahi.
Bandung, 3 Juni 2022
ti2s_mratri

Keren amat. tetap semangat
BalasHapusTerima kasih bunda... Semangat belajar menulis bersama yaa.. salam literasi
HapusMenarik
BalasHapusEnak dibaca.
Maaf komennya singkat 👍
Terima kasih bunda dan salam literasi 🙏
HapusMantap resumenya padat dan lengkap 👍
BalasHapusTerima kasih bunda.. salam literasi
HapusLengkap..sis. hebat
BalasHapusHatur nuhun Pak sudah berkunjung.. salam literasi
HapusLengkap..sis...hebat
BalasHapusTampilan blog adem n resumenya lengkap. I like this
BalasHapusTerima kasih bunda sudah berkunjung, salam literasi 🙏
Hapusresume lengkap ,padat berisi...salam literasi
BalasHapusTerima kasih bunda sudah berkunjung, salam sukses dan salam literasi 🙏
HapusKeren, sistematis.
BalasHapusTerima kasih dan salam literasi
HapusTerima kasih kembali karena memaparkan kegiatan ini dengan menarik dan berkesan... I like it 😍
BalasHapusSama2 bunda.. Terima kasih jg sudah berkunjung ke blog saya.. salam sukses dan salam literasi
BalasHapus